Fakta Baru Terungkap: Pelaku Pembunuhan Pegawai BPS Haltim, Pelaku Paksa Korban Buka Akses Rekening Digital
- account_circle Al Muhammad
- calendar_month Rab, 6 Agu 2025

Pelaku Pembunuhan Pegawai BPS Halmahera Timur
Maba, Kokehe – Kepolisian Sektor Maba Selatan mengungkap fakta baru dalam kasus pembunuhan seorang pegawai BPS Halmahera Timur, Maluku utara. Rabu, (6/8/25).
Pelaku berinisial AH mengaku kepada penyidik kalau Ia melakukan serangkaian tindakan kekerasan dan intimidasi terhadap korban sebelum akhirnya menghilangkan nyawa korban di Desa Soagimalaha, Kecamatan Kota Maba.
Kapolsek Maba Selatan, IPDA Habiem Ramadya, mengatakan pelaku sempat memaksa korban melakukan hal-hal yang tidak hanya melanggar hukum, tetapi juga norma kemanusiaan, dalam situasi yang membuat korban merasa sangat terancam.
“Pelaku pembunuhan pegawai Statistik Haltim beberapa pekan kemarin di Soagimalaha telah mengaku di depan penyidik bahwa sebelum mengeksekusi korban, ia terlebih dahulu memaksa korban,” ujar Kapolsek.
Dijelaskan lebih lanjut, setelah melakukan kekerasan terhadap korban, pelaku kemudian menyekap dan mengikat tangan korban. Tidak berhenti di situ, pelaku juga mengambil barang-barang pribadi korban, termasuk ponsel, lalu memaksa korban membuka akses ke layanan perbankan digital.
“Setelah itu pelaku mengambil HP milik korban dan memaksa korban dengan nada ancaman agar memberikan password. Korban pun akhirnya memberikan password tersebut,” lanjut Kapolsek.
Dengan mengakses aplikasi layanan keuangan digital milik korban, pelaku kemudian menguras seluruh saldo senilai Rp38 juta. Pelaku juga kembali memaksa korban membuka aplikasi keuangan lainnya.
“Pelaku lalu memaksa kembali korban untuk memberikan akses ke aplikasi Jenius. Setelah mendapat akses, pelaku mengambil semua saldo yang tersimpan di aplikasi,” ujar Kapolsek.
Setelah berhasil mengambil seluruh saldo dari kedua aplikasi, pelaku kemudian melakukan tindakan kekerasan yang berujung pada kematian korban.
Saat ini, Polisi tengah menyusun berkas perkara untuk proses hukum lebih lanjut. Kapolsek menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen menangani kasus ini secara serius dan memberikan perlindungan hukum bagi keluarga korban.
Kapolsek menambahkan, pihaknya akan menangani kasus ini dengan serius dan memastikan bahwa korban dan keluarganya mendapatkan perlindungan hukum dan pendampingan.
- Penulis: Al Muhammad
