Mobil Dinas Ditlantas Polda Malut Tabrak Pemotor, Seorang Lansia Dilarikan ke Rumah Sakit
- account_circle Al Muhammad
- calendar_month Sen, 4 Agu 2025

Mobil Ditlantas Polda Malut
Ternate – Kokehe – Mobil operasional milik Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Maluku Utara dengan nomor polisi 12129 XXX menabrak seorang pengendara sepeda motor di Kota Ternate, Senin (4/8/2025) siang.
Akibat peristiwa tersebut, korban bernama Saleh Teng (70) mengalami luka di bagian kepala dan langsung dilarikan ke Rumah Sakit Bhayangkara.
Insiden itu terjadi sekitar pukul 12.50 WIT di Jalan Merdeka, Kelurahan Santiong, tepat di depan Taman Fitnes.
Sejumlah warga yang berada di sekitar lokasi langsung berkerumun untuk menolong korban yang jatuh setelah diserempet mobil yang dikemudikan oleh anggota polisi.
Dilansir laman bertita radarmalut com, sepeda motor milik korban tampak ambruk dan terseret beberapa meter.
Beberapa bagian bodi motor mengalami lecet, sementara helm dan peci yang dikenakan korban terlempar tidak jauh dari titik kejadian. Darah terlihat mengucur dari kepala korban sesaat setelah tabrakan terjadi.
- Penulis: Al Muhammad
- Editor: Muhammad S. Haliun
